Banyak orang yang tidak suka dengan angka. Khususnya dalam pemberian nama file. Biasanya orang memberi nama file dengan huruf, jarang dengan angka. kalau pun ada paling kombinasi dengan huruf.
Penamaan file dengan huruf memang lebih mudah diingat dari pada dengan angka. Masalahnya, kalau kita punya file yang namanya sudah dibuat secara otomatis oleh perangkat, misalnya saja kamera digital, camcorder, Handphone, dll. Namanya jadi angka semua. Bikin pusing!!
Kita bisa me-rename nama-nama tersebut menjadi huruf. Masalahnya, kalau jumlahnya bejibun? Bisa pendek tuh jari karena kebanyakan ngetik.
Berikut ini ada trik untuk me-rename secara massal. Caranya, pada windows explorer, blog semua file yang ingin di-rename, klik kanan terus ketik nama file yang diinginkan, misalnya “foto liburan di bali”. Secara otomatis windows akan mengganti semua nama secara otomatis dan menambah angka 1, 2, 3, dst … sehingga jadi ‘foto liburan di bali 1″, “foto liburan di bali2″ dan seterusnya.
Gampang kan?